Neil deGrasse Tyson, Astrofisikawan AS : Jelaskan Mengapa "Bumi Tidak Datar".



Dalam sebuah video yang diunggah akun Youtube StarTalk, astrofisikawan Neil deGrasse Tyson kembali membahas mengapa bumi kita ini bulat dan tidak datar seperti yang dipercaya sebagian orang. 

Dilansir dari Space.com, Sabtu (10/3/2018), Tyson mengatakan, apa yang aneh bagiku adalah orang-orang ini percaya bahwa bumi datar, tetapi menyadari bahwa bulan bulat. Merkuri, Venus, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus dan matahari bulat. Tapi bumi datar... 

Video : "Neil deGrasse Tyson Proves the Earth is Round"

Ada yang aneh di sini. Dia lalu menjelaskan bahwa berdasarkan hukum fisika dan cara kerja energi, alam semesta “lebih suka bentuk bulat” ketika membentuk planet dan benda-benda lainnya. Terkadang, bentuk ini bisa sedikit berubah karena benda tersebut berputar dengan sangat cepat, tetapi mayoritas benda berbentuk bulat atau hampir bulat. 

Perkecualiannya mungkin asteroid yang bentuknya sering kali tidak beraturan. Akan tetapi, hal itu disebabkan oleh rendahnya gravitasi mereka. Saking rendahnya, asteroid tidak bisa menarik massa di sekitarnya menjadi bulat. Selain itu, bukti lain yang mendukung bahwa bumi bulat adalah fenomena gerhana bulan, yaitu ketika bulan lewat di depan bayangan bumi dan berlawanan dengan matahari. 

Jika bumi memang datar, kata Tyson, Anda seharusnya bisa melihat bayangan sisi datarnya di bulan. Namun, itu tidak pernah terjadi dan bayangannya selalu bundar sempurna. Artinya, bumi kita bulat.

Tyson kemudian memberikan contoh lain, yakni kapal yang berlayar menuju ufuk. Jika bumi berbentuk datar, kita akan selalu bisa melihat kapal dari kejauhan walaupun berukuran kecil. Namun, nyatanya kapal perlahan-lahan menghilang, dimulai dari bagian bawahnya. Ini terjadi karena bumi berbentuk bulat. 

 
Beberapa dokumentasi planet bumi dalam beberapa tahun.

Penampakan Bumi dari Bulan

Penampakan Bumi dan Bulan dari planet Mars

Dengan banyaknya bukti-bukti bumi bulat, termasuk yang dijelaskan di atas; tentu sangat mengherankan kenapa masih ada orang yang percaya bahwa bumi berbentuk datar. Menurut Tyson, hal ini adalah bukti dari sistem edukasi yang gagal. “Sistem kita perlu melatih Anda tidak hanya mengenai apa yang harus diketahui, tetapi juga cara memproses informasi, pengetahuan, dan bukti. Jika kita tidak punya latihan semacam itu, Anda akan bisa mempercayai segalanya,” ujarnya. 

Penulis : Shierine Wangsa Wibawa
Sumber : SPACE.COM,Time. dikutip dari : sains.kompas.com, 13 Maret 2018, 07:06 WIB.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

5 Alasan Mengapa "Wanita Cantik" Nikahi "Pria yang Kurang Menarik" ?

Mengenal Ludruk, Kesenian Khas Jawa Timur Yang Melegenda.

Inilah Kisah Lengkap Legenda Bharatayudha / Mahabharata.

Prosedur dan Persyaratan Pengajuan Kredit Bank.

Jika Naga Hidup di Dunia Nyata, Bagaimana Cara Mereka Semburkan Api?

Menguak Rahasia Isi Ruangan Dalam Ka'bah, Bangunan Tersuci Umat Islam

20 Karakter Game Wanita Yang Cantik Dan Seksi Karya Computer-Generated Imagery (CGI).

10 Video Dokumenter (Asli) Pada Jaman Penjajahan Belanda, Jepang dan Perang Kemerdekaan Indonesia : 1945 - 1949.

Mengenal Rsi Byasa (IAS Vyāsa) Filsuf Kuno Terbesar di India, Penulis Kisah Mahabarata.

Kurukshetra : Inilah Lokasi Tempat Terjadinya Pertempuran Besar "Mahabharata" atau "Barata Yudha", Apa Kabarnya Sekarang ?