Sekilas Tentang : Pembagian Wilayah Waktu Di Indonesia.


Pembagian Wilayah Waktu Di Indonesia - Secara Astronomis,bumi terdiri atas garis bujur dan garis lintang. Garis bujur adalah garis khayal yang menghubungkan Kutub Utara & Kutub Selatan bumi. Garis lintang adalah garis khayal yang melintang mengelilingi bumi dari barat ke timur. Garis buju digunakan sebagai pedoman untuk pembagian wilayah waktu. garis lintang sebagai pedoman untuk pembagian wilayah iklim.


Garis Bujur bumi terdiri atas 0 Derajat bujut barat (BB) sampai 180 derajat bujur barat (BB) dan 0 derajat bujur timur (BT) sampai 180 derajat bujur timur (BT). Garis 0 derajat BB dan 0 derajat BT berimpit melalui kota Greenwich dekat kota london di Inggris. Garis Bujur 0 derajat yang berimpit di sebut garis "meridiann pangkal". Garis "meridian pangkal" dipakai sebagai pedoman waktu international yang disebut Greenwich Mean Time (GMT). Garis bujur 180 derajat BT dan 180 derajat BB berimpit melalui samudera pasifik. 

Garis bujur 0 derajat BB - 180 derajat BB berada di bagian barat kota greenwich. Garis Bujur 0 derajat BT - 180 derajat BT berada di bagian timur kota greenwich.

Bumi berotasi satu kali putaran penuh membentuk lingkaran 360 derajat selama 24 jam. Untuk berputar 1 derajat bumi membutuhkan waktu 4 menit. Bila Berputar 15 derajat maka bumi mebutuhkan waktu 1 jam. Jadi,setiap tempat di muka bumi yang mempunyai selisih garis bujur 15 derajat akan mempunyai perbedaan waktu 1 jam.


Wilayah indonesia terletak pada garis bujur 95 derajat BT - 141 derajat BT. Rentang garis bujur dari ujung barat sampai ujung timur adalah 141 derajat - 95 derajat = 46 derajat. Setiap wilayah waktu terdiri dari 15 derajat garis bujur. Setiap wilayah waktu mempunyai selisih waktu 1 jam. Pembagian wilayah waktu di Indonesia terdiri atas Waktu Indonesia Barat (WIB), Waktu Indonesia Tengah (WITA) , dan Waktu Indonesia Timur (WIT).

Waktu Indonesia Barat (WIB) terletak antara garis bujur 95 derajat BT - 110 derajat BT. Waktu Indonesia Tengah (WITA) terletak antara garis bujur 110 derajat BT - 141 derajat BT. Pembagian wilayah waktu di Indonesia secara resmi di tetapkan sejak tanggal 1 Januari 1988


Adapun Penjelasan Mengenai 3 Bagian Waktu Di Indonesia Adalah :

1. Waktu Indonesia Barat (WIB)
Waktu Indonesia Barat mempunyai acuan waktu poada garis bujur 105 derajat BT. Wilayah yang termasuk Waktu Indonesia Barat adalah Pulau Sumatera,Kalimantan Barat,Kalimantan Tengah,Pulau Jawa,Pulau Madura,dan Pulau-Pulau Kecil Di Sekitarnya. WIB mempunyai selisih waktu 7 jam lebih awal dari GMT. jadi,bila dijakarta pukul 07.00 WIB pagi maka di greenwich pukul 00.00 GMT dini hari.

2. Waktu Indonesia Tengah (WITA)
Waktu Indonesia Tengah mempunyai acuan wkatu pada garis bujur 120 derajat BT. Wilayah yang termasuk Waktu Indonesia Tengah adalah pulau Sulawesi,Kalimantan Selatan,Kalimantan Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat,Nusa Tenggara Timur,dan Pulau-Pulau Kecil di Sekitarnya. WITA mempunyai selisih waktu 8 jam lebih awal dari GMT. jadi bila di mataram pukul 08.00 Wita pagi hari maka di Greenwich pukul 00.00 GMT dini hari.

3. Waktu Indonesia Timur (WIT)
Waktu Indonesia Timur mempunyai acuan waktu pada garis bujur 135 derajat BT. Wilayah yang termasuk Waktu Indonesia Timur adalah Pulau Papua, Kepulauan Maluku, dan Pulau Pulau di Sekitarnya. WIT mempunyai selisih waktu 9 jam lebih awal dari GMT. Jadi,bila Ambon pukul 09.00 WIT pagi Hari maka di Greenwich Pukul 00.00 GMT dini hari.

Penulis : Abdhi Griffindors
Sumber : http://artikelampuh.blogspot.com/, Jumat, Friday, 20 September 2013.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

5 Alasan Mengapa "Wanita Cantik" Nikahi "Pria yang Kurang Menarik" ?

Mengenal Ludruk, Kesenian Khas Jawa Timur Yang Melegenda.

Inilah Kisah Lengkap Legenda Bharatayudha / Mahabharata.

Prosedur dan Persyaratan Pengajuan Kredit Bank.

Jika Naga Hidup di Dunia Nyata, Bagaimana Cara Mereka Semburkan Api?

Menguak Rahasia Isi Ruangan Dalam Ka'bah, Bangunan Tersuci Umat Islam

Mengenal Rsi Byasa (IAS Vyāsa) Filsuf Kuno Terbesar di India, Penulis Kisah Mahabarata.

20 Karakter Game Wanita Yang Cantik Dan Seksi Karya Computer-Generated Imagery (CGI).

Inilah : Satyrichthys welchi, Ikan Asal Aceh Yang Bentuknya Seperti Pesawat Tempur Siluman !

Kurukshetra : Inilah Lokasi Tempat Terjadinya Pertempuran Besar "Mahabharata" atau "Barata Yudha", Apa Kabarnya Sekarang ?