Internet Membuat Orang Malas Berpikir
ARTIKEL TEKNOLOGI
Menurut dosen psikologi dari Universitas Columbia, Betsy Sparrow, Internet telah menjelma menjadi ingatan transaktif atau ingatan di luar otak manusia. "Saya tidak menganggap mesin pencari membuat bodoh, tapi sungguh mengubah cara mengingat seseorang," katanya dalam majalah Science, belum lama ini.
Penggunaan Internet secara luas membuat manusia memilih bertanya kepada mesin pencari ketimbang mengingat pengetahuan yang dimilikinya di dalam otak. Kesimpulan itu dibuktikan saat peneliti memberikan sebuah pertanyaan tentang topik tertentu. Dan mereka lebih memilih mencari jawaban di Internet melalui mesin pencari ketimbang memikirkannya terlebih dahulu.
Konsep ingatan transaktif pertama kali diusulkan oleh Dokter Daniel Wegner dalam sebuah buku berjudul Ketergantungan Kognitif pada Hubungan Dekat Sesuatu. Kebiasaan ini sungguh mengubah pola pikir manusia di zaman serba digital ini.
Penulis : Rudi
Komentar
Posting Komentar