Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2013

Fakta dan Proses Yang Terjadi Saat Wanita Orgasme !

Gambar
Seks merupakan sesuatu yang menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam kehidupan berumah tangga, fantasi dan juga teknik bercinta menjadi incaran setiap pasangan untuk memuaskan hasrat pribadi maupun pasangannya. Sehingga dalam bercinta setiap pasangan berusahan untuk memperoleh orgasme yang baik.  Fakta apa dan ada rahasia apa dibalik kata orgasme? Berikut ini beberapa fakta menarik tentang orgasme yang dikutip dari wolipop, Rabu, (6/7/2011) sepsial untuk Anda Fakta Pertama  Asal Kata Orgasme berasal dari bahasa Yunani; 'orgasmos' yang berarti terangsang atau berhasrat. Fakta Kedua Orgasme Membakar Kalori. Saat mengalami orgasme, tubuh memang hanya membakar 3 kalori. Tapi kalori terbuang lebih banyak saat pasangan berusaha mencapainya; yaitu saat foreplay dan penetrasi seks. Terhitung kalori hilang hingga 50 pada aktivitas ini. Fakta Ketiga Orgasme Bisa Terjadi Saat Tidur. Beberapa orang pernah ditemukan mengalami orgasme saat...

Ada Virus Purba di DNA Manusia

Gambar
Jejak virus purba yang menginfeksi manusia purba Neanderthal ditemukan pada manusia oleh peneliti Oxford University dan Plymouth University. Untuk menemukannya, peneliti membandingkan data genetik dari fosil Neanderthal dan manusia purba lain yang disebut Denisovan dengan data genetik manusia modern yang terkena kanker. Ilmuwan menemukan bukti adanya DNA virus yang menyerang Neanderthal dan Denisovan pada masa lalu di DNA manusia modern. Virus itu eksis pada 500 juta tahun lalu. Penemuan yang dilaporkan di jurnal Current Biology ini akan membantu ilmuwan menguak kemungkinan hubungan antara virus purba dan penyakit seperti kanker dan HIV. Neanderthal-virus Berdasarkan penelitian itu, diketahui bahwa 8 persen dari DNA manusia tersusun atas DNA retrovirus endogen (ERVs). DNA virus purba itu diturunkan dari generasi ke generasi. DNA virus ini adalah bagian dari 90 persen DNA manusia yang belum diketahui fungsinya, disebut "junk DNA". For each ...

Begini Cara NSA Menyadap 50.000 Jaringan Komputer !

Gambar
Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat atau National Security Agency (NSA) telah menginfeksi lebih dari 50.000 jaringan komputer di seluruh dunia dengan program berbahaya, semacam virus, yang dirancang untuk mencuri informasi penting.  Kabar ini tersiar melalui dokumen terbaru yang diungkap Edward Snowden, mantan karyawan NSA. Dokumen yang dibuat pada 2012 itu menjelaskan bagaimana NSA mengumpulkan informasi di seluruh dunia. Dalam operasinya, NSA menggunakan Computer Network Exploitation (CNE) untuk menyebar dan memasang program berbahaya ke 50.000 jaringan komputer. Dalam jaringan operator telekomunikasi Belgia yang bernama Belgacom, ditemukan program berbahaya pada September 2013. Program berbahaya itu disusupi oleh dinas intelijen Inggris, Government Communications Headquarters (GCHQ). Menurut laporan media NRC asal Belanda, berdasarkan dokumen Snowden, GCHQ selama beberapa tahun terakhir telah menyadap lalu lintas telepon dan data pelanggan Belgacom. ...

5 Mitos Keliru soal Android.

Gambar
Di tengah persaingan pasar smartphone yang sengit, tak jarang kita temui kampanye negatif yang dilakukan sang pesaing. Ketakutan (fear), ketidakpastian (uncertainty), dan keraguan (doubt), atau sering disingkat FUD, menjadi taktik pemasaran yang dianggap ampuh. Untungnya platform yang kompetitif sering didukung oleh pengguna setia yang mau merogoh kocek demi perangkat pujaannya. Selain itu, sebagian dari mereka juga rela menulis review di internet sebagai bentuk perlawanan terhadap rumor.  Internet menjadi media ampuh untuk menyebarkan berita, termasuk berita palsu, seperti kematian selebritas, gosip, atau mitos. Begitu tersebar di internet, Anda tidak bisa menghentikannya walau ternyata kabar tersebut tidak benar. Begitu juga untuk platform mobile. Banyak mitos keliru yang dikaitkan dengan Android, dan mitos tersebut terus berkembang. Berikut lima di antaranya, seperti dikutip KompasTekno dari Android Authority: 1. Android itu rumit Banyak yang beran...

Apa yang Terjadi Saat Pria Patah Hati?

Gambar
Sekian lama gencar melakukan pendekatan, lalu tanpa pertanda, tiba-tiba saja si dia memilih langkah seribu dari kehidupan Anda. Apa yang sebenarnya terjadi? Saat patah hati, perempuan melaluinya dengan menangis sepanjang malam, atau curhat dengan para sahabat. Bagaimana dengan pria? Bersyukurlah menjadi perempuan karena semua orang akan memaklumi semua tangisan, curhatan, terlebih sikap menyebalkan saat baru patah hati. Dukungan pun datang dari sana sini. Begitu berbeda dengan pria, yang cenderung lebih suka menyendiri saat patah hati. Tapi, kaum pria  lebih jitu dalam mengobati patah hati. Inilah yang sering membuat kaum hawa iri, karena gaya tersebut  (setidaknya) menunjukkan kepada dunia, bahwa mereka baik-baik saja. Kumpul bersama teman Bagi pria, teman adalah segalanya. Jangankan setelah putus, saat hubungan Anda dengan si dia masih baik-baik saja, dia akan kesulitan jika dihadapkan untuk memilih Anda atau teman-temannya. Cara ini merupakan cara...

5 Kemungkinan Mengapa Pria Selalu Pergi dari Hidup Anda.

Gambar
Sekian lama gencar melakukan pendekatan, lalu tanpa pertanda, tiba-tiba saja si dia memilih langkah seribu dari kehidupan Anda. Apa yang sebenarnya terjadi? Berbagai prasangka buruk ‘menggerayangi’ pikiran Anda, mulai dari si dia telah beralih ke lain hati, si dia teperangkap di belantara hutan lalu lenyap ditelan macan, atau  si dia dipaksa menikah dengan perempuan pilihan orangtua. Apa pun asumsi Anda, pasti  pria selalu ada di posisi bersalah, padahal bisa jadi si dia pergi karena kesalahan Anda sendiri. Namun, sayangnya Anda tidak pernah menyadarinya. Sebelum, terburu-buru ‘membunuh’ karakter si dia, seperti yang dikutip dari majalah Glamour rilis di Inggris edisi Desember 2013, seharusnya kaum perempuan mesti sering melakukan intropeksi diri, mengapa sekian pria yang hadir tidak ada yang pernah lama bertahan? Mungkin Anda terlalu manja Memang sih sifat manja perempuan di mata pria tampak menggemaskan, seperti mencerminkan ketergantungan yang membuat pria mera...

The Story of Agnes Monica : True Indonesian People Legend !

Gambar
Agnes Monica , dikenal pula dengan nama panggung Agnez Mo, adalah seorang penyanyi dan artis berkebangsaan Indonesia. Agnes merupakan penyanyi dengan jumlah penghargaan paling banyak di Indonesia. Sebagai salah satu figur paling dominan dalam industri hiburan Indonesia, Agnes telah mendapat kepercayaan untuk menjadi bintangi iklan ataupun duta oleh berbagai merek produk. Seiring dengan profesinya sebagai penyanyi, Agnes juga mengembangkan kemampuannya dalam bermain piano dan menulis lagu. Menurut survei yang dilakukan majalah Cosmopolitan pada tahun 2010, Agnes merupakan penyanyi wanita terseksi di Indonesia. Ia juga sempat meraih Kartini Award dari Wanita Indonesia Tanpa Tembakau (WITT) dan World Health Organization (WHO). Menurut Ketua Umum WITT Nita Yudi, "Karena Agnes adalah artis muda berprestasi yang enerjik, dan pastinya tidak merokok. Semoga dapat menjadi contoh yang baik bagi generasi muda ." Agnes juga telah terlibat dalam sejumlah kegiatan sosial. Ia mel...